Kunjungan hari ini : 95
Total pengunjung : 77949
Hits hari ini : 95
Total Hits : 174719
Pengunjung Online: 1
Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila
Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila atau P5 adalah projek yang akan menemukan jawaban atas pertanyaan mengenai peserta didik dengan kompetensi seperti apa yang ingin dihasilkan oleh sistem pendidikan Indonesia. Projek tersebut dilakukan dengan menanamkan karakter pada pribadi peserta didik berdasarkan nilai-nilai Pancasila. P5 berupaya menjadikan peserta didik sebagai penerus bangsa yang unggul dan produktif, serta dapat turut berpartisipasi dalam pembangunan global yang berkesinambungan.
Sebagai lembaga pendidikan yang turut serta dalam mencerdaskan kehidupan bangsa saat ini SMK PGRI 2 Salatiga telah menerapkan kurikulum merdeka, yang salah satu konsekuensi penerapan kurikulum merdeka tersebut adalah dengan melaksanakan kegiatan P5. P5 yang pertama telah dilaksanakan pada semester ganjil dengan tema Kebekerjaan. Sementara P5 yang kedua akan dilaksanakan selama 9 hari setara dengan 96 jam pembelajaran dari tanggal 13 s.d. 23 Februari 2023 dengan tema Bangunlah Jiwa dan Raganya. Semoga pelaksanaan P5 yang kedua ini dapat dilaksanakan dengan lancar dan sukses.